Danau quarry merupakan Danau air tawar yang terbentuk karena ulah manusia, sementara dahulunya adalah sebuah lahan pertambangan batu dan juga pasir yang dikelola oleh PT Jayamix untuk pembuatan beton.
Dengan jalannya waktu, semakin dalamnya kerukan batu tersebut, yang menghasilkan getaran getaran disekitar pertambangan, sehingga sangat mengganggu warga sekitar, akhirnya proyek ini dihentikan dan dibiarkan begitu saja.
Bekas galian tambang tersebut, kini merupakan legokan bekas pertambangan yang terisi air hujan, dimana keunikan muncul dari warna air yang ada di Danau tersebut berwarna hijau.
Baru-baru ini danau quarry yang eks Jayamix menjadi buah bibir diantara para traveller dan instagramer, yang menjadi salah satu wisata hits. Karena Danau yang terletak di Desa Nuggaherang , Tegallega, Cigudeg menyuguhkan pesona yang begitu eksotis.
Warna air yang hijau dan relief tebing batunya membuat daya tarik tersendiri, bagi pengunjung untuk berfoto di Danau tersebut. Foto : Istimewa
Labels:
Wisata
Thanks for reading Danau Quarry Jayamix Tegalega, Cigudeg, Bogor. Please share...!
0 Komentar untuk "Danau Quarry Jayamix Tegalega, Cigudeg, Bogor"